Janda Tua Sakit Kanker dan Tak Tersentuh Bantuan, Ini Kata Pemkot Cimahi
Cimahi -
Ugih Sumarni (77), terbaring lemah di tempat tidurnya akibat kanker tulang yang dideritanya sejak 2013 silam. Janda tua itu kabarnya tak tersentuh bantuan. Apa kata Pemkot Cimahi?
Warga Gang Pamaja, Kelurahan Cibeureum, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, itu sebelumnya dikabarkan tidak tersentuh bantuan apapun dari pemerintah selama bertahun-tahun.
Lurah Cibeureum, Rika Martiana, menyebut saat mendapat kabar ada warganya yang sakit parah dan dalam kondisi ekonomi kekurangan, pihaknya langsung mengirimkan bantuan dan merujuk yang bersangkutan ke rumah sakit.
"Saya dapat kabar itu 29 Maret, secara pribadi saya langsung mengirimkan bantuan sembako dan uang alakadarnya, jadi sudah ada bantuan," kata Rika kepada wartawan, Minggu (3/5/2020).
Ia juga menghubungi pihak Puskesmas setempat dan sudah beberapa kali mengunjungi pasien. Pihaknya juga menyarankan keluarga pasien untuk membawa pasien ke RSHS.
"Pasien ini juga kan peserta Kartu Indonesia Sehat (KIS), sesuai dengan rujukan dari RS Avisena agar dibawa ke RSHS. Bahkan kita sediakan mobil layanan siaga tetapi ditolak pihak keluarga dengan alasan menunggu persetujuan dari pihak keluarga lainnya," jelasnya.
Rika mengungkapkan telah mengusulkan keluarga Ugih mejadi penerima Bantuan Sosial COVID-19. Usulan tersebut sudah diterima oleh Dinas Sosial.
"Alhamdulillah sudah masuk dalam data penerima Jaring Pengaman Sosial (JPS) Wabah Covid 19. Jadi kami upayakan keluarga tersebut dapat bantuan," bebernya.
Berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kelurahan Cibeureum, terdapat 2307 jiwa yang akan mendapatkan bantuan jaminan sosial warga terdampak COVID-19.
0 Response to "Janda Tua Sakit Kanker dan Tak Tersentuh Bantuan, Ini Kata Pemkot Cimahi"
Posting Komentar